Pages

http://ariefmuliadi30.blogspot.com/. Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 23 Mei 2014

MAKALAH BMT TAMZIS

Makalah
Lembaga Keuangan Syariah Lainnya
BMT TAMZIS

BAB I
PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang
Indonesia adalah sebuah negara yang memiliki sumberdaya alam yang kaya dan letak geografi yang sangat strategis berada di persimpangan lalu lintas perdagangan dunia. Jika dikelola dengan baik Indonesia akan menjadi negara dengan kekuatan ekonomi yang luar biasa. Sayangnya hal itu masih jauh dari kenyataan. Kesenjangan ekonomi terjadi di mana-mana. Sedikit orang memiliki banyak kekayaan dan banyak orang memiliki sedikit kekayaan.
Penyebab utama dari kesenjangan ini adalah kebijakan ekonomi yang tidak berpihak kepada rakyat dan menempatkannya hanya sebagai sasaran pasar (marketing target). Lembaga keuangan yang ada hanya memperhatikan kalangan tertentu dengan proyek-proyek besarnya sehingga masyarakat menghadapi berbagai kendala untuk mengakses permodalan. Pemberlakuan ekonomi sistem riba juga telah melahirkan ketidak adilan di masyarakat dan keraguan di kalangan ummat Islam yang ingin tetap menjaga kesuciannya.
Seiring munculnya kesadaran untuk menolong diri sendiri (self-help) dan meningkatnya tekad menciptakan sistem ekonomi yang lebih adil, bersih dan sesuai syariah, maka pada awal dekade sembilan puluhan muncul lembaga-lembaga keuangan syariah yang mengutamakan pelayanan kepada masyarakat kecil. KJKS Baituttamwil TAMZIS adalah satu diantaranya.
Krisis moneter yang berlanjut menjadi krisis ekonomi berkepanjangan tahun 1998 telah membuktikan bahwa ekonomi rakyat lebih mampu bertahan dari hempasan badai krisis. Dan ekonomi syariah telah memberi inspirasi kepada bank dan lembaga-lembaga keuangan besar untuk menerapkan sistem syariah. Menciptakan iklim yang kondusif bagi KJKS TAMZIS untuk maju dan berkembang.


Ayat Al Qur’an:
3 ¨@ymr&ur ª!$# yìøt7ø9$# tP§ymur (#4qt/Ìh9$#
.....padahal Allah telah menghalalkan perniagaan dan mengharamkan riba...(QS. Al Baqarah: 275)
߃̍ムª!$# ãNà6Î/ tó¡ãŠø9$# Ÿwur ߃̍ムãNà6Î/ uŽô£ãèø9$#
.....Allah menghendaki kemudahan bagimu, dan Allah tidak menghendaki kesukaran bagimu...(QS. Al Baqarah: 185)
ös1 Ÿw tbqä3tƒ P's!rߊ tû÷üt/ Ïä!$uŠÏYøîF{$# öNä3ZÏB
......supaya harta itu jangan hanya beredar di antara orang-orang kaya saja di antara kamu.... (QS. Al Hasyr: 7) 



BAB II
PEMBAHASAN

A.    Sejarah TAMZIS
KJKS Baituttamwil TAMZIS dibentuk oleh sekelompok anak muda terdidik pada tahun 1992 di kecamatan Kertek Wonosobo Jawa Tengah. Modal yang kecil, pengalaman yang minim serta letak geografis yang relatif berada bukan di sentra kegiatan ekonomi tidak menyurutkan tekad anak-anak muda ini untuk membangun perekonomian yang lebih adil sesuai syariah. Pada tanggal 14 November 1994, KJKS TAMZIS mendapat status badan hukum dengan nomor 12277/B.H/VI/XI/1994 dari Departemen Koperasi.
Berkat ketekunan, keyakinan dan kemampuannya berkomunikasi dengan masyarakat dan berbagai pihak, TAMZIS kini memiliki lebih dari dua puluh ribu anggota. Pelayanan kepada masyarakat yang semula hanya di garasi pengurusnya kini telah memiliki kantor pusat yang representatif dengan beberapa kantor cabang dan kantor pembantu. Pada tahun 2003 dengan prestasi dan kinerja yang terus meningkat, TAMZIS mendapat izin dari Departemen Koperasi Republik Indonesia untuk membangun cabang di berbagai kota di Indonesia. Selain di Wonosobo, TAMZIS saat ini memiliki kantor di Jakarta, Yogyakarta, Klaten, Banjarnegara, Purwokerto, Temanggung, Magelang dan akan terus mengembangkan diri ke kota-kota lain.
  

B.     Profil TAMZIS
1.      Identitas Perusahaan
Nama Lembaga    : Koperasi Jasa Keuangan Syariah Baituttamwil TAMZIS
Motto                          : “Happy Life, Happy Syariah”
Berdiri                         : 22 Juli 1992
Badan Hukum             : 12277/B.H/XI/1994 14 November 1994
NPWP                         : 1.606.549.2-524
No. Telp.                     : 0286-325303
Fax                              : 0286-325064
e-mail                          : info@tamzis.co.id / tmzpusat@gmail.com
website                        : www.tamzis.com

C.    Visi dan Misi TAMZIS
Visi: “Menjadi lembaga keuangan mikro syariah utama, terbaik dan terpercaya"
Misi:
1.      Membantu dan memudahkan masyarakat mengembangkan kegiatan ekonomi produktifnya
2.      Mendidik masyarakat untuk jujur, bertanggungjawab, profesional dan bermartabat.
3.      Menjaga kesucian ummat dari praktek riba yang menindas dan dilarang agama.
4.      Membangun dan mengembangkan sistem ekonomi yang adil, sehat dan sesuai syariah.
5.      Menciptakan sistem kerja yang efisien dan inovatif.

D.    Tamaddun (Baitul Maal TAMZIS)
Tamaddun merupakan Baitul Maal dari TAMZIS, yang mengusung motto Kasih Sayang untuk Pemberdayaan.
1.      Tujuan          
Turut mewujudkan kemakmuran masyarakat berdasarkan ekonomi syariah
2.      Visi
Menjadi lembaga sosial yang visioner dalam inovasi pemberdayaan masyarakat
3.      Misi
a)      Membina kualitas sumberdaya insani
b)      Membangun kesadaran masyarakat tentang ekonomi syariah
c)      Menjalin kerjasama berbagai pihak yang visinya sesuai dengan lembaga ini
d)     Membina masyarakat agar memiliki jiwa mandiri, percaya diri, jujur dan membangun
e)      Menggali potensi masyarakat lokal
4.      Program Tamaddun
a)      Bina Siswa Cerdas (BSC)
Tidak semua anak-anak Indonesia bisa menamatkan pendidikan dasar. Kondisi ekonomi orang tua merupakan faktor utama gagalnya anak-anak miskin Indonesia melanjutkan sekolah. Dalam jangka pendek, memberikan beasiswa sangat berarti bagi mereka. Namun dalam jangka panjang perlu didirikan lembaga pendidikan alternatif yang tidak memungut biaya di luar jangkauan orang miskin, serta bisa memberikan jaminan pekerjaan bagi kelulusannya.
b)      Sanggar Remaja Inovatif
Usia remaja masa yang sensitif terhadap berbagai pengaruh/ tawaran-tawaran yang bersifat negatif. Kerawanan ini lebih nyata terjadi pada remaja yang orang tuanya miskin. Kegiatan untuk remaja berupa sanggar perlu diwujudkan untuk membina kebribadian/kedewasaan intelektual, emosional serta spiritualnya. Lewat kemasan yang happy/funny, beberapa alternatif kegiatan remaja bisa dipilih misalnya kelompok musik, kursus-kursus bahasa asing, ketrampilan komputer, kerajinan, automotif, pertukangan dan sebagainya.
c)      Wanita Produktif
Di negara sedang berkembang seperti Indonesia, banyak wanita yang menjadi korban akibat kemiskinan. Wanita harus mengandung, melahirkan dan memelihara anak. Namun, karena penghasilan sang suami yang rendah, terpaksa mereka juga ikut menanggung beban ekonomi keluarga. Di sisi lain banyak potensi alam yang belum dikelola optimal.Didukung dengan jiwa lembut wanita, alam Indonesia bisa dieksplorasi secara optimal. Batik, tenun, terakota, anyaman serat merupakan sebagian contoh produk yang bisa menambah penghasilan wanita miskin.
d)     Desa Integral
Pembangunan masyarakat pedesaan belum berjalan optimal dan banyak yang bersifat parsial. Masyarakat desa sering hanya menjadi obyek pembangunan serta kurang diberi kesempatan menentukan nasibnya. Masyarakat desa punya hak untuk cerdas, kreatif, maju dan makmur. Program ini bermaksud untuk mengajak masyarakat menjadi subyek atas dirinya sendiri. Pendekatan partisipatif mutlak diperlukan. Membangun masyarakat dilakukan menyeluruh dan terintegrasi, meliputi aspek spiritual, intelektual, fisik dan ekonomi.

E.     Produk Dan Layanan TAMZIS
1.      Pembiayaan Mikro Syariah
a)      Diutamakan untuk para pedagang di pasar.
b)      Usaha yang dibiayai sudah berjalan minimal satu tahun.
c)      Menggunakan prinsip mudharabah Muqayadah dan Murabahah.
d)     Persyaratan mudah, tanpa biaya Administrasi dan Provisi.
e)      Pembiayaan diperuntukkan bagi pengusaha mikro sebagai tambahan modal usaha dan investasi.
2.      Simpanan Mutiara (Memudahkan Transaksi Syariah Anda)
Mudah:
a)      Setoran dan pengambilan dapat dilayani di semua kantor TAMZIS.
b)      Setoran dan pengambilan dapat dilayani di tempat anggota.
Multiguna:
a)      Sangat cocok bagi yang memiliki usaha perdagangan di pasar maupun sentra usaha lainnya.
b)      Dapat digunakan sebagai simpanan untuk  pendidikan, Walimah, Qurban, Aqiqah dan  Haji.
Barokah:
Menggunakan prinsip wadiah yad ad dhamanah, yaitu TAMZIS menerima titipan dari anggota kemudian disalurkan ke usaha yang produktif.
3.      Ijabah (Investasi berjangka Mudharabah)
a)      Dikelola berdasarkan prinsip yang adil.
b)      Disalurkan untuk membiayai para pedagang dan pengusaha kecil.
c)      Disalurkan hanya untuk kegiatan usaha yang halal.
d)     Perolehan bagi hasil yang menguntungkan dan kompetitif.
e)      Mudah dalam bertransaksi, kami siap datang ketempat Anda.
f)       Berpengalaman lebih dari 16 tahun.
g)      Memiliki jaringan tingkat nasional.

F.     Nisbah TAMZIS
NO
IJABAH
(BULAN)
NISBAH
ANGGOTA:TAMZIS
JULI
AGUSTUS
1
1 s/d 2
32,50% : 67,50%
7.610
  7.600
2
3 s/d 5
40,00% : 60,00%
9.370
  9.350
3
6 s/d 11
45,00% : 55,00%
10.540
10.520
4
12 s/d 23
47,50% : 52,50%
11.130
11.100
5
>= 24
50,00% : 50,00%
11.720
 11.690


KANTOR PUSAT OPERASIONAL:
Jl. S. Parman No. 46, Wonosobo (56311). Telp. 0286 325303, Fax. 0286 325064
KANTOR PUSAT NON OPERASIONAL:
Jl. Buncit Raya 405 Jakarta Selatan. Telp. 021 79198411, Fax. 021 7993346
KANTOR JAKARTA:
1.      Jl. Buncit Raya 405 Jakarta Selatan. Telp. 021 79198411, Fax. 021 7993346
2.      Pusat Grosir Cililitan (PGC) Lantai 2 Zona Hijau No. 6 Jakarta Timur. Telp. 021 30015306, Fax. 021 30015307
KANTOR BANDUNG:
1.      Jl. Otto Iskandar Dinata No. 455 Bandung. Telp. 022 5208888. Fax. 022 5208888
2.      Jl. Sangkuriang No. 27 Cimahi. Jawa Barat. Telp. 022 6626941. Fax. 022 6626941
KANTOR PURWOKERTO:
1.      Jl. Gatot Subroto, Ruko No. 05 Sokaraja Purwokerto. Telp. 0281 6441454. Fax. 0281 6441454
2.      Jl. Jend. Sudirman No. 86 Purwokerto. Telp. 0281 635625. Fax. 0281 635625
KANTOR PURBALINGGA:
Jl. Ahmad Yani Ruko 6 Purbalingga, Jawa Tengah. Telp. 0281 6597167. Fax. 0281 6597167
KANTOR CILACAP:
Jl. A. Yani No. 12 Kedaung Kroya Cilacap. Telp. 0282 494131. Fax. 0282 494131
KANTOR BANJARNEGARA:
1.      Jl. Raya Batur No. 27 Batur Banjarnegara. Telp. 0286 5986303
2.      Jl. A. Yani Ruko No. 1 Purwareja Klampok. Telp. 0286 479296
3.      Pertokoan Plaza Wanadadi Kios B-3, Banjarnegara. Telp. 0286 5800344
4.      Jl. Pemuda Ruko Atrium Square No. 1 Banjarnegara. Telp. 0286 5807242
KANTOR WONOSOBO:
1.      Jl. Raya Dieng No. 2 Km.17. Kejajar Wonosobo. Telp. 0286 3326504
2.      Pasar Induk Wonosobo (PIW) Blok E4 Lt. 1. Telp. 0286 324701
3.      Jl. Kyai Muntang No. 03 Wonosobo. Telp. 0286 325303
4.      Jl. Purworejo No. 46 Km. 16 Sapuran Wonosobo. Telp. 0286 611240
5.      Jl. Parakan 125 Kertek Wonosobo. Telp. 0286 329236
6.      Pertokoan Plaza Kaliwiro No.05 Wonosobo. Telp. 0286 6125600
KANTOR TEMANGGUNG:
1.      Jl. Diponegoro 225 A Parakan. Telp. 0293 598605
2.      Jl. MT. Haryono No. 21 Temanggung. Telp. 0293 5529170, 0293 493191. Fax. 0293 491511
KANTOR MAGELANG:
1.      Ruko Prayudan C5, Magelang.  Telp. 0293 5529150. Fax. 0293 3276364
2.      Jl. Raya  Secang – Magelang  No. 171.  Secang  Magelang. Telp. 0293 5503394
KANTOR YOGYAKARTA:
1.      Jl. Kemasan No. 77 Kotagede, Yogyakarta. Telp. 0274 383100, Fax. 0274 4436286
2.      Jl. KH. Ahmad Dahlan No. 7 Yogyakarta. Telp. 0274 377601
3.      Jl. Sido Agung Godean Yogyakarta. Telp. 0274 6496460
Jl. Jend. Sudirman  Plaza A-6, Bantul. Telp. 0274 6461024


H.    Penghargaan TAMZIS
1.      Koperasi berprestasi tingkat Nasional tahun 2001.
2.      Koperasi berprestasi tingkat  Kabupaten tahun 2002

I.       Tanggapan Masyarakat
Bagaimana Pelayanan TAMZIS?
Baik                      : 376 50.3 %
Baik Sekali           : 209 28 %
Cukup Baik          : 91 12 %
Kurang Baik         : 71 9.5 %
Jumlah Suara             : 747
Suara Pertama           : Rabu, 11 Februari 2009 00:45
Suara terakhir            : Jum’at, 22 Februari 2013 18:30

J.      Info Kerja TAMZIS
Memasuki usia 21 tahun, KJKS Baituttamwil TAMZIS sebuah Lembaga Keuangan Mikro Syariah Nasional telah berhasil melayani para pengusaha mikro dan kecil lebih dari 70 ribu anggota yang tersebar di beberapa kota di propinsi JATENG, DIY, JABAR, dan DKI.
Konsentrasi kami untuk berperan dalam dakwah ekonomi syariah tidak akan pernah berhenti dan akan terus mengembangkan area dakwah (ekonomi) nya ke seluruh Indonesia. Saat ini kami mencari pria muslim dan membuka lowongan sebagai kandidat yang berkarakter dan kompeten  untuk disiapkan menjadi pegawai di KJKS Baituttamwil TAMZIS untuk beberapa posisi.
Program rekrutmen ini untuk mempersiapkan dan mendidik calon pegawai untuk menjadi kader-kader dakwah dibidang ekonomi yang siap menjadi pegawai terbaik dan profesional dalam lembaga keuangan mikro syariah (BMT TAMZIS). Kami mengundang anda yang memiliki semangat dakwah tinggi, mempunyai jiwa kepemimpinan, semangat juang yang bagus, dan siap membangun teamwork yang kuat untuk bergabung dan menduduki beberapa posisi sebagai AO (Account Officer Pembiayaan), FO (Funding Officer), LO (Legal Officer), ADM (Staff Administrasi dan keungan), SVY (Surveyor).
Kualifikasi Pelamar:
1.    Diutamakan Pria (Muslim) yang telah berpengalaman dibidangnya,
2.    Pendidikan minimal D3 Segala Jurusan untuk AO, FO SVY,
3.    Pendidikan minimal S1 Akuntansi atau Manajemen untuk ADM
4.    Pendidikan minimal S1 Hukum untuk LO
3.    IPK Kumulatif minimal 2,75 (Skala 4,00),
4.    Usia maksimum 28 tahun pada saat melamar,
5.    Mempunyai pengetahuan yang baik tentang ekonomi (perbankan) syariah,
6.    Menguasai dan mampu mengoperasikan komputer (MS Office),
7.    Tidak memiliki hubungan keluarga (derajat satu) dengan pegawai TAMZIS,
8.    Berkelakuaan baik (SKCK dari POLRI) dan tidak memiliki tatto / tindik,
9.    Melampirkan Surat Keterangan Sehat (Dokter/Puskesmas/Rumah Sakit),
10.  Tidak buta warna (sesuai dengan Surat Keterangan Sehat),
11.  Bersedia mengikuti tes seleksi yang dilakukan oleh Kantor Pusat (Wonosobo),
12.  Bersedia mengikuti proses seleksi dan pelatihan sesuai standar program TAMZIS,
13.  Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja dan seluruh cabang TAMZIS,
14.  Menuliskan nomor telepon / HP (aktif).
Caranya:
Bagi yang berniat dan berminat untuk mengikuti program ini, dipersilahkan untuk menulis surat lamaran secara lengkap dengan melampirkan persyaratan kualifikasi pelamar (diatas). Lamaran lengkap tersebut dimasukkan dalam amplop tertutup kemudian dikirimkan kepada
Divisi Manajemen Sumber Daya Insani (SDI) KJKS Baituttamwil TAMZIS, Jl. S Parman 46 Wonosobo Jawa Tengah 56311 di amplop bgn kiri atas ditulis kode lamaran (AO, FO, SVY, LO, ADM).



BAB III
PENUTUP

A.    Kesimpulan
Patut disyukuri, BMT yang sebagian orang menganggapnya sebagai lembaga keuangan mikro telah tersebar di seluruh Indonesia. Suhadji Lestiadi dalam makalahnya ‘BMT dan Peranannya dalam Pengembangan Sistem Keuangan Syari’ah’  mengungkapkan, “Sebagai gambaran umum mengenai BMT, kita melihat perkembangan BMT sampai akhir Desember 1998, telah berdiri kurang lebih 2000 BMT yang tersebar secara tidak merata di seluruh Indonesia.”
Fakta ini merupakan peluang yang besar untuk memperbaiki lemahnya ekonomi umat Islam Indonesia. Sebagian besar umat Islam di Indonesia tingklat ekonominya adalah menengah ke bawah. Banyak diantara mereka yang tidak bisa mengembangkan usahanya karena sulitnya mendapat tambahan modal usaha. Mereka tidak bisa minjam ke bank-bank konvensional karena beberapa faktor. Ada yang karena pengetahuan dan keyakinannya bahwa bunga bank adalah haram. Ada pula karena tingginya bunga yang harus dibayar dan ada pula karena tidak punya jaminan.
Kehadiran BMT diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan ini. BMT memiliki banyak keunggulan dalam meningkatkan kemakmuran rakyat jika dikelola secara profesional. Dalam memberikan modal usaha BMT tiak hanya sekedar memberikan pembiayaan dan menagih saja, tapi BMT juga bertangungjawab agar usaha tersebut tidak mengalami kebangkrutan. Dan yang terpenting sekali adalah bahwa BMT merupakan lembaga keuangan syari’ah. Operasionalnya tentu harus sesuai dengan aturan-aturan ilahi. Inilah yang ditunggu-tunggu umat. Mereka merindukan lembaga keuangan bebas riba.





0 komentar:

Posting Komentar